JAKARTA - Ivan Gunawan mengungkapkan duka cita mendalam atas berpulangnya aktris Vanessa Angel dan sang suami, Bibi Ardiansyah. Ucapan duka itu diungkapkannya lewat unggahan di Instagram, pada 4 November 2021.
“Semua itu enggak bisa ketebak. Kalian pergi begitu cepat @vanessaangelofficial @bibliss,” ujar presenter 39 tahun itu dalam unggahannya, pada Kamis (4/11/2021).

Melalui unggahan Ivan Gunawan, netizen dan sederet rekan artis lain mengucapkan ungkapan belasungkawa mereka untuk Vanessa dan Bibi. “Innalillahi wainnailaihi rojiun,” ujar Nindy Ayunda di kolom komentar.
Sementara seorang warganet mengatakan, “Nyesek banget mendengar berita ini. Karena mengikuti banget kehidupan Vanessa Angel setelah menikah. Sampai ngilu jantung aku ya Allah.” Lainnya menambahkan, “Cinta sehidup semati.”
Baca juga: Unggahan Terakhir Vanessa Angel, 7 Jam Sebelum Meninggal Dunia
Vanessa dan Bibi Ardiansyah mengalami kecelakaan tunggal di Tol Nganjuk, Jawa Timur, pada 4 November 2021, pukul 12.36 WIB. Mobil Pajero sport berwarna putih yang dikendarai Vanessa Angel diketahui hancur akibat kecelakaan tersebut.

Putra semata wayang pasangan ini bersama dua penumpang lainnya selamat dari insiden maut tersebut. Saat ini, putra Vanessa Angel tengah mendapat perawatan medis di Rumah Sakit Bhayangkara, Jawa Timur.*
Baca juga: BREAKING NEWS: Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Dipastikan Tewas Kecelakaan
(SIS)