JAKARTA – Atta Halilintar membuat pengakuan bahwa dirinya adalah seseorang yang setia. Hal ini diungkapkannya saat Cinta Laura sedang menjadi tamu di YouTube miliknya.
Awalnya Atta menceritakan ketika malam hari dirinya suka melihat-lihat instastory di Intagramnya. Dia menemukan instastory milik Cinta.
“Kan kalo malem-malem suka ngeliat instastory kan, tibalah di storynya Cinta,” kata Atta, YouTube AH, dikutip Jumat (10/9/2021).
Baca Juga:
Sikapi Sepakbola Kungfu, Atta Halilintar Minta Maaf ke Presiden Persiraja
Calon Anak Disumpahi Lahir Cacat, Atta Halilintar Beri Tanggapan Bijak

Cinta memotong pembicaraan dan meledek Atta yang mengaku melihat instastory Cinta.
“Emang Atta suka nonton story aku yaa,” ucap Cinta
Atta pun mengelak, dia pun mengatakan kalau dia jarang melihat story Cinta. Cinta mengaku sedih mendengar perkataan Atta tersebut.
“Yahh sedih kalo jarang, apa pun yang kamu bilang salah,” tutur Cinta.
Mereka pun tertawa, Atta menjelaskan alasannya jarang melihat instastory milik Cinta. Atta takut dimarahi istrinya. Cinta pun tersenyum mendengar alasannya itu.
“Kalau sering-sering takutnya istri ku marah nanti kan. Namanya ini juga pria setia,” ucap Atta.
(aln)