Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Aurel Hermansyah Ultah, Atta Halilintar Hadiahkan Mobil Rp2 Miliar

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Minggu, 11 Juli 2021 |10:35 WIB
Aurel Hermansyah Ultah, Atta Halilintar Hadiahkan Mobil Rp2 Miliar
Atta Halilintar hadiahkan mobil mewah untuk Aurel Hermansyah yang berulang tahun. (Foto: Instagram/@aurelie.hermansyah)
A
A
A

JAKARTA - Aurel Hermansyah genap berusia 23 tahun, pada 10 Juli 2021. Di momen bahagia tersebut, Atta Halilintar tak hanya memberikan pesta kejutan, namun juga sebuah hadiah mewah. 

Mobil produksi Jerman berwarna hitam yang dibanderol Rp2,14 miliar itu dihiasi pita berwarna ungu. “Syok!! Alhamdulillah, terima kasih sayangku untuk kado yang sangat spesial!!” ujarnya lewat Instagram, pada 10 Juli 2021.

 Aurel Hermansyah mendapat mobil BMW senilai Rp2 miliar di hari ulang tahunnya. (Foto: Instagram/@aurelie.hermansyah)

Putri sulung Anang Hermansyah itu menambahkan, “Enggak menyangka dikasih kado ini dan surprise-surprise yang kamu siapkan. Memang kamu suami yang luar biasa. Terima kasih selalu membuatku bahagia.” 

Atta juga tampak memamerkan mobil mewah itu di akun Instagram pribadinya. Dia mengaku, tak lagi ingin mendengarkan nada-nada sumbang yang mengatakan dia memamerkan kekayaan dengan memberikan hadiah mahal untuk sang istri. 

Bagi sulung Gen Halilintar tersebut, kebahagiaan Aurel Hermansyah adalah yang paling utama. “You deserve happy (kau layak bahagia). Muliakanlah istrimu, maka doa tulusnya akan menyertai rezekimu,” ujarnya. 

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. (Foto: Instagram/@aurelie.hermansyah)

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement