JAKARTA - Kabar bahagia datang dari presenter Gracia Indri. Ia berencana pindah ke Belanda dan menikahi kekasih bulenya di sana.
Hal ini diketahui dari pernyataan Irfan Hakim. Lewat vlog YouTube-nya, pria 45 tahun itu mengunjungi kediaman Indri sebagai perpisahan sebelum sang sahabat menetap di Negeri Kincir Angin.

"Jadi ceritanya Gracia Indri itu mau pindah ke Belanda. Insyaallah menikah di sana juga. Dan ini habis buka puasa gue datang ke rumah dia mau perpisahan," kata Irfan, dikutip dari channel YouTube-nya, Selasa (27/4/2021).
Setelah sampai di rumah Indri, Irfan juga bertemu dengan Nevos Setyaningrum, ibunda sang aktris. Ia mengkhawatirkan kehidupan perempuan itu jika Indri pergi ke Belanda.
Baca Juga:
- Go Public, Gracia Indri Pamer Kemesraan dengan Pria Bule
- Gracia Indri Pamer Kemesraan, Ivan Gunawan Tawarkan Baju Pengantin
Pasalnya, Nevos hanya memiliki dua anak. Adik Indri, Gisella Cindy pun kini sudah menetap di Kanada dan berkarier di sana.
"Ini anak (Indri) enggak tahu diri nih, benar ya. Durhaka kepada orangtua, meninggalkan orangtua di sini sendiri," lanjut Irfan.

Indri pun menuturkan alasannya pindah ke Belanda setelah berumah tangga. Perempuan 31 tahun ini ingin membuka lembaran baru dalam kehidupannya di negara yang berbeda.
"Untuk kehidupan yang baru dan perjalanan yang baru," tutur Indri.
(LID)