JAKARTA - RCTI akan menggelar Indonesian Television Awards (ITA) 2020. ITA merupakan program tahunan yang hadir untuk memberikan apresiasi tertinggi bagi insan pertelevisian Tanah Air.
โITA sudah memasuki tahun ke-5,โ ujar Dini Putri selaku Director Programming & Acquisition RCTI dalam sesi jumpa pers di MNC Studios, Jakarta, Jumat (4/9/2020).
Gelaran ITA 2020 terasa makin berarti karena Indonesia tengah dilanda pandemi Covid-19. Penting bagi RCTI untuk mengapresiasi kinerja insan pertelevisian yang harus tetap bekerja dengan mempertaruhkan kesehatan mereka.
โKita juga sangat bangga sekali. Ini salah satu tahun terpenting. Di saat seperti ini, kita tetap berikan penghargaan ke insan televisi. Kita tetap bekerja, menghibur. Tentunya layak diapresiasi dengan cara yang fair,โ tutur Fabian Dharmawan selaku Head of Production Operation RCTI.
Baca Juga: Tuan Rumah ITA 2019, Studio RCTI+ Jadi Kebanggaan Nasional & Terbesar di Asia
12 kategori penghargaan disiapkan untuk ITA 2020. Dengan rincian, 8 kategori untuk program televisi dan 4 lainnya dipersembahkan bagi individu.
Untuk sistem penilaian, RCTI menyaring program televisi yang tayang dari 1 Juli 2019 hingga 30 Juni 2020. Penilaian tersebut mengacu pada hasil survey masyarakat mengenai program dan insan terpopuler dari seluruh stasiun televisi.
RCTI juga melibatkan masyarakat secara langsung dalam sistem penilaian ITA 2020. Dimana mereka bisa memberikan voting pada program atau public figure pilihan lewat media sosial.
Berikut daftar kategori serta nominasi ITA 2020 yang pemenangnya akan diumumkan pada 25 September mendatang:
Program Prime Time Drama Terpopuler
1. Dunia Terbalik (RCTI)
2. Putri Untuk Pangeran (RCTI)
3. Samudra Cinta (SCTV)
4. Suara Hati Istri (Indosiar)
5. Tukang Ojek Pengkolan (RCTI)
Program Prime Time Non Drama Terpopuler
1. Bedah Rumah Baru (GTV)
2. Hitam Putih (Trans 7)
3. Ini Talkshow (NET)
4. On The Spot (Trans 7)
5. Opera Van Java (Trans 7)