JAKARTA - Shandy Aulia merasakan perceraia orang tua sejak usianya masih kecil. Hal tersebut membuat dirinya kehilangan sosok ayah dan kakak-kakak perempuannya.
Shandy dibawa oleh sang mama, Elsye Dopong. Sementara tiga kakak perempuannya tinggal bersama keluarga ayahnya.
Kakak pertama Shandy, Dian pun menuturkan alasan hanya ia sendiri yang dibawa oleh sang mama. Kakaknya mengungkap umurnya yang masih kecil menjadi salah satu alasannya. Selain itu, bintang Rumah Kentang tersebut masih membutuhkan ASI.
Baca Juga:
Potret Gemas Shandy Aulia dan Claire Lomba Makan Kerupuk di Hari Kemerdekaan
Gemasnya 5 Gaya Claire Herbowo, Anak Shandy Aulia yang Baru Dibaptis

"Secara hukum kan Shandy masih setahun, masih butuh ASI. Otomatis hak asuh jatuhnya ke ibu," tutur Dian dikutip dari channel YouTube Shandy Aulia, Rabu (2/9/2020).
Shandy menambahkan kakak-kakaknya sudah lebih besar darinya kala orang tua berpisah. Sehingga tidak harus mendapatkan ASI dari sang mama. Selain itu, ia berdalih ibundanya hanya dapat merawatnya seorang diri lantaran harus berjuang sendirian di ibu kota.
"Mungkin kan papah memang keluarganya dominasi disini. Kalau mama kebanyakan di Manado. Mama juga masih butuh kerja dan pemasukan," imbuhnya.
Shandy mengingat ibundanya bahkan berjualan bakso di rumah untuk menghidupinya.
(aln)