Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Alasan Gisella Anastasia Tak Mau Disebut Single Parent

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Jum'at, 14 Februari 2020 |04:05 WIB
Alasan Gisella Anastasia Tak Mau Disebut <i>Single Parent</i>
Gisel (Foto: Instagram/@gisel_la)
A
A
A

JAKARTA - Gisella Anastasia telah resmi bercerai dari Gading Marten pada 23 Januari 2019 lalu. Saat ini, Gisel tengah menjalin hubungan asmara dengan pebasket Wijaya Saputra.

Dalam video di akum Youtube Channel milik The Hermansyah A6, Gisel sempat enggan disebut sebagai seorang single parent atau orangtua tunggal. Mendengar hal tersebut, Ashanty pun langsung menanyakan alasan di balik ucapan wanita 29 tahun itu.

Gisella Anastasia

"Kenapa kamu enggak mau dibilang single parent?" tanya Ashanty.

"Ya soalnya aku merasa bahwa benar aku sudah berpisah (cerai), tapi kalau parents-nya Gempi masihlah. Masih hidup semuanya, masih berkomunikasi dengan baik, masih sangat bekerja sama," papar Gisel.

Gisel menambahkan, bahwa semenjak menjanda, dirinya tak pernah sekalipun merasa mengurus Gempi seorang diri. Bahkan ia dan sang mantan suami, diketahui memiliki hubungan komunikasi yang cukup baik, hingga sempat dua kali merayakan ulang tahun Gempi bersama di sekolah.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement