Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sempat Menangis Pascasidang, Begini Kondisi Terkini Ahmad Dhani

Adiyoga Priambodo , Jurnalis-Rabu, 27 Februari 2019 |14:48 WIB
Sempat Menangis Pascasidang, Begini Kondisi Terkini Ahmad Dhani
Ahmad Dhani (Foto: Heru/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Tim kuasa hukum Ahmad Dhani membeberkan kondisi terkini kliennya pasca-kedapatan menangis usai menjalani sidang pencemaran nama baik di Surabaya, Jawa Timur. Menurut keterangan Hendarsam Marantoko selaku kuasa hukum Dhani, sang musisi berada dalam kondisi stabil.

"Aman, sehat, stabil. Psikologis stabil," ujarnya di Pengadilan Tinggi Jakarta, Rabu (27/2/2019).

Baca Juga:

Potret Pernikahan Syahrini & Reino Barack di Jepang

Cantiknya Maia Estianty Jadi Bridesmaid Syahrini

Tampilan Nyentrik Ahmad Dhani hingga Tulis Surat untuk Mama

Sebelumnya diberitakan, Ahmad Dhani menangis karena tidak bisa mendampingi putrinya, Safeea dalam perayaan ulang tahun ke-8 pada 26 Februari 2019. Menurut Hendarsam, sangat wajar apabila sisi emosional Dhani muncul saat itu.

"Dia menangis ya wajar. Sebab setiap tahun selama tujuh tahun ini, selalu mendampingi anaknya Safeea," tuturnya.

Hal itulah yang kemudian menurut Hendarsam Marantoko pantas dijadikan alasan penangguhan penahanan bagi Ahmad Dhani. Bagi Hendarsam, sisi kemanusiaan tetap harus dipertimbangkan oleh Majelis Hakim Pengadilan Tinggi DKI Jakarta.

"Ini sesuai hal yang memang harus dipertimbangkan. Sisi kemanusiaan harus dipertimbangkan. Bahwa ini salah satu efek penahanan. Kalau tidak dilakukan penahanan dia masih bisa berkumpul dengan keluarga," tandas dia.

Sekadar diketahui Ahmad Dhani menjalani sidang kasus dakwaan pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Jawa Timur. Musikus sekaligus kader Partai Gerindra ditahan di Rutan Medaeng, Sidoarjo.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement