JAKARTA - Desainer kondang Anne Avantie kembali menggelar acara Pasar Tiban yang ke-16. Acara ini pun diselenggarakan selama sepekan, mulai dari 1 hingga 16 Mei 2018 mendatang di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat.
Menariknya, Anne Avantie memilih tema Hari Pendidikan Nasional lantaran lantaran acaranya dilangsungkan pada bulan Mei. Tak hanya itu, Anne Avantie juga menggandeng beberapa Usaha Kecil Menengah (UKM) untuk terjun langsung dalam acara ini.
"Pasar Tiban ini sebenarnya satu kegiatan yang sudah berlangsung selama 16 kali dan dilangsungkan selama 16 bulan. Kemudian pasar tiban ini merupakan satu perluasan brand Anne Avantie untuk dapat memberikan manfaat kebaikan bagi para UKM. Sehingga mereka bisa menjadikan karya mereka lapak jualan," kata Anne Avantie.

(Baca Juga: Waldjinah Ikut Rayakan 29 Tahun Anne Avantie Berkarya)
Anne Avantie kembali menambahkan, bahwa setiap bulannya tentu tema acara yang disuguhkan berbeda-beda. Dan kali ini temanya bertajuk 'Anne Avantie Festival Budaya, Busana dan Aksara'.
"Setiap bulan temanya berbeda. Tergantung apa yang kita sepakati dengan pihak mall. Pasar Tiban kali ini berhubungan dengan hari Pendidikan Nasional. Anak-anak yang kebiasaan setiap hari dengan gadget, di sini mereka seharian tanpa gadget," sambungnya.