Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dukung Agnez Mo Go International, Virgoun Belum Ingin Menyusul

Dewanto Kironoputro , Jurnalis-Jum'at, 29 September 2017 |04:03 WIB
Dukung Agnez Mo <i>Go International</i>, Virgoun Belum Ingin Menyusul
Virgoun (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Karya-karya Virgoun memang sudah terkenal di dalam negeri, namun ia masih ingin meningkatkan pencapaiannya di lingkup tersebut. Dirinya pun tidak ingin rumit-rumit memikirkan soal karier ke luar negeri.

- Baca Juga: Takut, Andhika Mahesa Ogah Punya Anak Cewek

Justru, Virgoun punya waktu batas tertentu pertanda apakah ia akan mengejar nama di bidang internasional ataupun tidak. Jika melewati usia itu, ia akan cenderung menyerah mengejar pasar internasional. Namun batas itu belum tegas, tergantung penilaiannya jika memang waktunya sudah tiba.

"Gue masih ngejar pasar lokal dulu. Kalau memang sudah waktunya cukup, dan enggak ketuaan nantinya, kalau ada kesempatan ya gue bakal coba go-international," ucap Virgoun kepada Okezone di komplek MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis 28 September 2017.

Virgoun merasa begitu dengan alasan ingin memuaskan batinnya sendiri terlebih dahulu. Sejauh ini, karya-karyanya seperti Surat Cinta untuk Starla dan Bukti memang masih punya derajat sukses tertentu, terlebih untuk Surat Cinta untuk Starla. Justru ia menilai sempat ada tekanan mental ketika membuat lagu Bukti lantaran akan dibanding-bandingkan dengan Surat Cinta untuk Starla. Maka dari itu, fokusnya lebih tertuju pada kualitas lagu terlebih dahulu.

"Beban mental untuk single kedua ini berat, karena single pertama meledak banget, jadi orang ekspektasinya 'Bisa gak bikin lebih dari kemarin?' Gitu. Cuma gue enggak mau membebani diri dan pikiran gue sama hal itu. Gue bikin, bikin aja," ucap Virgoun.

- Baca Juga: Tertipu Rp2 Miliar, Andika 'Kangen Band' Kesulitan Nafkahi Anak

Kalaupun diberi kesempatan, Virgoun merasa strateginya membesarkan nama tidak akan terlalu jauh dari Agnez Mo. Seperti diketahui, butuh waktu lama bagi Agnez hingga akhirnya go-international. Tetapi ada juga artis Indonesia yang namanya meledak di luar negeri terlebih dahulu, seperti Rich Chigga dan Joey Alexander, dengan risiko dukungannya di Indonesia baru ada setelah beberapa lama.

Sementara itu, Virgoun mengaku lebih ingin mendukung sesama artisnya yang bertujuan go-international, seperti Agnez Mo yang baru-baru ini juga merilis lagu. Baginya, menciptakan lagu untuk dalam negeri saja sudah susah, apalagi untuk luar negeri. Dukungannya itu diberikan atas dasar sama-sama musisi.

"Gue mungkin lebih ke sesama musisi yang sama-sama berkecimpung di dunia entertainment, jadi gue tahu banget rasanya gimana," tutup Virgoun.

(edi)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement