JAKARTA - Raffi Ahmad kerap menjadi sasaran empuk para presenter Dahsyat. Kali ini dalam segment permainan Denny Cagur menggora dengan sebuah pertanyaan dengan menyinggung grup vokal Bukan Bintang Biasa.
Ia mengajak peserta games untuk menebak sosok dari petunjuk yang dibacakan setelah menyetel sedikit lagu pembuka.
"Personelnya digilai wanita, mereka dinilai aji mumpung banget, vokalisnya ada yang sok ganteng," ujar Denny.
Lagu Let's Dance Together yang mudah ditebak peserta membuat semua menunjuk Raffi lah jawabannya. Terkait petunjuk sosok yang dimaksud, pedangdut Via Vallen mengaakan langsung kepada Raffi soal kalimat 'pria sok ganteng'.
"Tapi emang iya sih sok ganteng," ujar Via.