"Ternyata Jeje gentle orangnya," tambah Anwar.
"Kalau dia mau serius datangnya juga siang," timpal Raffi.
"Apaan katanya mau datang ke rumah Sabtu, gue adanya di rumah sampe sore, gausah di re-schedule, kalau lo mau serius ngomongnya di Dahsyat saja gimana. Gue tunggu di Dahsyat, gue bawa Mama Amy besok," tambah Raffi saat mengontak Jeje.
Dahsyat hari ini dibuka dengan suatu permainan dimana para bintang tamu dan host menjadi peserta dalam permainan tahan tertawa. Denny Cagur yang memimpin permainan tersebut begitu antusias lantaran permainan tersebut diikuti oleh The Rain, Winner band, Feli, Anwar, Syahnaz dan Raffi Ahmad.
Terjadi keseruan ketika video-video yang ditampilkan sangat menggemaskan. Alhasil, Anwar, Syahnaz dan Feli pun tak kuasa menahan tertawa. Sebagai akhir permainan tersebut dimenangkan oleh tim dari Raffi Ahmad dan juga Winner band.
(FHM)