JAKARTA - Seperti biasanya Dahsyat memainkan permainan Pasti Dia yang membuka fakta dari salah seorang artis yang tak pernah diketahui oleh orang. Permainan ini diikuti oleh Ruri Republik, Momo Geisha, Robi Geisha, Syahnaz dan Mumuk Gomez.
Raffi pun membacakan sebuah fakta bahwa ada seorang artis yang pernah salah callingan syuting padahal dirinya kala itu tak dipanggil untuk syuting. Dengan percaya diri sang artis itu datang ke lokasi syuting. Namun dirinya malu ketika tahu bahwa dirinya tak dipanggil untuk syuting. Ternyata artis itu adalah Mumu Gomez.
"Ada artis yang sudah dandan dan datang ke lokasi syuting tapi ternyata bukan callingannya," ujar Raffi.
"Artis itu adalah Mumuk Gomez," timpal suara Dewa ala Dahsyat RCTI.
"Iya a Raffi waktu itu aku udah dandan cantik ke Dahsyat, sampe diruang make-up aku udah nunggu-nunggu. Eh ternyata aku enggak dicalling hari itu," tukas Mumuk.
Sebelumnya, Dahsyat dibuka dengan penampilan band Geisha. Geisha berhasil menghibur para penonton yang ada di studio.
(ade)