JAKARTA - Aktor tampan Dion Wiyoko memang sempat dikabarkan akan menikah dengan kekasihnya Fiona Anthony. Hal tersebut diketahui lewat foto yang tersebar ketika Dion dan sang kekasih sedang melakukan fitting baju pengantin disebuah butik.
Kabar bahagia tersebutpun dibenarkan oleh Sulung, selaku bisnis manager dari Dion Wiyoko yang dihubungi melalui sambungan telepon, Kamis 3 November 2016. Namun Sulung mengaku tidak bisa memberikan banyak informasi, lantaran ia dan Dion hanya memiliki hubungan sebagai rekan kerja.
"Gini, aku tuh business managernya Dion. Saya kan enggak ikutan dalam projek pribadinya, jadi saya enggak bisa jadi juru bicaranya secara detail," ujar Sulung yang dihubungi melalu sambungan telepon, Kamis 3 November 2016.
"Tapi saya enggak bisa share apa-apa karena Dion juga enggak ngomong sama saya. Kan kita sebatas urusan kerjaan," sambungnya.
Sulung mengaku bahwa Dion tidak pernah sedikitpun menceritakan tentang pernikahannya kelak. Akan tetapi, Sukung membenarkan jika Dion dan Fiona memiliki rencana untuk menikah tahun 2017 mendatang.
"Curhat sih enggak. Tapi kalau Dion menyatakan plan menikah tahun depan memang iya," paparnya.
"Saya juga enggak pernah nanya itu, memang kami sebatas kerja," tegasnya.
(ade)