Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Japanese Film Festival 2016 Siap Hadirkan Bintang Asal Jepang

Rima Wahyuningrum , Jurnalis-Selasa, 18 Oktober 2016 |20:15 WIB
Japanese Film Festival 2016 Siap Hadirkan Bintang Asal Jepang
Japanes Film Festival (Foto: Rima/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Gelaran Japanese Film Festival (JFF) 2016 siap memeramaikan layar lebar pada 24-27 November nanti di Cinemaxx, FX Sudirman, Jakarta Pusat. Rencananya, acara tersebut akan menghadirkan aktor atau aktris kenamaan asal Negeri Sakura.

"Iya rencananya seperti itu (bawa aktor/aktris Jepang), saya mau bawa artisnya, tapi agak susah nyesuain jadwal mereka, kepastiannya, untuk pastikan datang atau tidak, saya negosiasinya sulit," kata Tsukamoto Norihasa (Director General Japan Foundation Jakarta) di Sudirman, Jakarta Pusat pada Selasa (18/10/2016).

Kendati begitu, hingga saat ini mereka masih belum bisa memastikan siapakan nama aktor atau aktris yang akan hadir nanti.

"Sampai akhir minggu lalu kita masih nego dengan agen di Jepang," tambahnya.

Sebanyak 10 film akan ditayangkan dalam Japanese Film Festival 2016. Diantaranya yaitu Sweet Red Bean Paste, Creepy, Chihayafuru Part I & II, Tsujiki Wonderland, What a Wonderful Family, dan masih banyak lagi.

Disamping itu, JFF akan menghadirkan aktris Indonesia Chelsea Islan sebagai festival ambassador.

(ade)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement