Foto-foto selebriti di bawah ini diyakini sebagai foto terakhir mereka sebelum meninggal dunia. Dihimpun dari starstopix.com
Robin Williams
Foto ini diketahui sebagai foto terakhir Robin Williams sebelum komedian legendaris tersebut mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri pada 11 Agustus 2014. Foto ini diambil saat Robin mengunjungi sebuah pameran, sehari sebelum kematiannya.
Freddie MercuryĀ Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā
Freddie Mercury mulai terlihat kurus dan lemah dalam foto yang diambil pada pertengahan 1991 ini. Pada bulan November di tahun yang sama, vokalis band legendaris Queen ini meninggal dunia akibatĀ Ā penyakit pneumonia dan komplikasi yang berhubungan dengan AIDS.
Bob Marley
Dalam foto terakhirnya ini, tubuh Bob Marley telah menyusut drastis. Bobotnya saat itu hanya 35kg. Ia meninggal pada usia 36 tahun setelah berjuang melawan kanker kulit yang langka selama empat tahun.
Marilyn Monroe
Dalam foto yang diambil hanya beberapa hari sebelum ia meninggal ādiduga bunuh diri, Marilyn Monroe berpose bersama sahabatnya, pianis Buddy Greco. Ia ditemukan tidak bernyawa pada 5 Agustus 1962. Penyebab kematiannya adalah overdosis obat-obatan.
Tupac Shakur
Foto Tupac Shakur ini diambil pada malam penembakannya di Las Vegas, Amerika Serikat, 7 September 1996. Ia dirawat enam hari di rumah sakit sebelum mengembuskan napas terakhirnya. (cin)
(ryl)