"Ke Singapura karena kemarin pas liburan anak sekolah aku enggak bisa ajak dia ke mana-mana, karena ada kerjaan. Jadi dibayar sekarang sekalian Natalan di sini," kata Yeyen saat dihubungi lewat sambungan telefon, Kamis (25/12/2014).Â
Yeyen pun melewati waktu luangnya dengan berbenah diri. Banyak kejadian tahun ini yang harus disyukuri, agar tahun depan bisa menjadi manusia yang lebih baik.
"Makna Natal dari tahun ke tahun adalah waktunya pembenahan diri, bersyukur untuk semua yang kita dapat," imbuhnya.
Lebih lanjut, Yeyen mengungkapkan, pergi ke Singapura bukan untuk bersenang-senang.
"Natal bukan untuk pesta yang berlebihan, Natal hadir untuk mengingatkan kita untuk mensyukuri atas kebaikan dan kasih-NYA. Mari maknai Natal dengan memperbaiki diri, dan berbagi dengan yang membutuhkan, karena itu akan menyenangkan hati-NYA," tutup Yeyen.
(nsa)