Dalam kesempatan itu, Zul Zivilia pun bersyukur bisa menghasilkan karya di tengah masa penahanannya dan pembinaan yang padat.
"Selama berada di dalam Lapas, jadwal saya sangat sibuk mengikuti berbagai pembinaan. Namun, saya bangga karena kesibukan tersebut berbuah karya lagu yang tetap menghidupkan industri kreatif," ujarnya.
Zul mengaku perilisan lagu barunya ini bagian dari upaya mempertahankan eksistensi di dunia musik.
"Saya mengucapkan terimakasih kepada Pak Kalapas dan jajaran yang telah memberikan saya ruang untuk terus berkarya hingga saat ini sebagai bagian dari program pembinaan yang saya ikuti," tandasya.
(kha)