Influencer sekaligus content creator Tasyi Athasyia kembali menjadi sorotan publik usai membagikan potret transformasinya dalam balutan kostum ala Cleopatra, sang ratu legendaris Mesir Kuno.
Dalam unggahan Instagram yang diberi backsound lagu Arabian Nights dari film Aladdin, Tasyi tampil totalitas dengan aksesori emas, riasan bold, serta headpiece ikonik bergaya Mesir yang dramatis.
Namun bukannya banjir pujian, penampilan Tasyi malah memantik kontroversi dan membuat namanya belakangan viral di media sosial.
Bukan soal kualitas makeup atau konsep kostum, netizen justru ramai menyebut Tasyi lebih mirip dengan penyanyi dangdut senior Elvy Sukaesih ketimbang Cleopatra.
Komentar-komentar yang menyandingkan wajah Tasyi dengan “Ratu Dangdut” Elvy Sukaesih pun langsung membanjiri kolom komentar.
“Kaya Elvy Sukaesih gasih,” tulis salah satu warganet disertai emoji hati.
Bahkan ada pula yang menyebut, “Ya ampun ini mah bunda Elvy Sukaesih bukan Cleopatra. Ka Tasyi mirip banget sama bunda Elvy di video klip lagu favoritku ‘Gula-Gula’, vibes dangdutnya kenceng banget.”
Beberapa netizen bahkan membandingkan langsung potret Tasyi dengan tangkapan layar Elvy Sukaesih di klip tersebut, yang makin menyulut perdebatan seru di TikTok dan Instagram.
Tasyi yang awalnya hanya ikut tren konten makeup dan cosplay karakter ikonik, tampaknya tidak menduga akan mendapat julukan baru dari netizen, yakni Cleopatra Dangdut.
Tak tinggal diam, istri dari Syech Zaki itu sempat merespons komentar yang dianggapnya menjurus ke arah body shaming atau bullying.
“Mas beneran laki-laki? Comment di akun perempuan, ngebully dan ternyata di-normalisir ya di apps ini sama netizennya.. ckckk kasian,” tulis Tasyi dalam salah satu tangkapan komentar TikTok yang beredar luas.
Sebagian netizen lain justru membela Tasyi dan menilai komentar mirip Elvy bukan bentuk hinaan.
“Padahal Elvy Sukaesih cantik mudanya dan legend bertalenta, kok dibilang bullying? Berarti dia anggap Elvy Sukaesih seperti apa?” tulis akun @gheatry dalam diskusi viral tersebut.
Sementara itu, beberapa penggemar Elvy Sukaesih malah menyambut positif kemiripan tersebut.
Bagi mereka, Tasyi dianggap telah membawa kembali nostalgia era keemasan dangdut melalui konten cosplay Cleopatra-nya.
“Elvy Sukaesih ini mah.. gula-gula,” celetuk seorang netizen di kolom komentar sambil menyertakan emoji tertawa dan nostalgia.
Diketahui, tren cosplay atau berdandan ala karakter terkenal memang tengah ramai di kalangan selebgram dan beauty content creator.
Tidak hanya menjadi hiburan visual, konten semacam ini juga seringkali menjadi ajang eksplorasi kreativitas makeup, busana, hingga storytelling di media sosial.
Namun tak jarang, tren ini juga memunculkan perdebatan soal estetika, originalitas, bahkan body image.
Hingga artikel ini ditulis, unggahan Tasyi telah mendapat lebih dari 13 ribu likes dan ratusan komentar.
Meski sempat dirundung komentar nyinyir, Tasyi tetap tampil percaya diri. Bahkan di caption unggahan, ia menulis santai, “CLEOPATRA. NEXT JADI SIAPA LAGI YAAA??”.
(kha)