Sinopsis Sinetron Preman Pensiun X Episode 5B

Siska Maria Eviline, Jurnalis
Sabtu 07 Juni 2025 13:30 WIB
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun X Episode 5B. (Foto: MNC Media)
Share :

JAKARTA - Sinopsis sinetron Preman Pensiun X episode 5B bercerita tentang Ogah yang berencana untuk benar-benar berhenti menjadi jambret karena sudah beberapa kali gagal beraksi. 

Dia pun mendatangi Ableh dan meminta saran jika berhenti menjadi jambret, ia ingin menjadi tukang parkir. Ableh pun senang mendengarnya dan mendukung rencananya menjadi tukang parkir. 

“Jangan hanya ingin mengambil uangnya saja, tapi tidak membantu keluar masuk motor yang parkir,” kata Ableh mengingatkan Ogah. 

Sementara itu, Guntur, Gagah, dan Perkasa mendatangi Agus dan Yayat yang sedang mangkal di taman. Mereka berencana menarik iuran, namun Agus mengatakan, akan melapor ke Bubun jika dipungut iuran.

Mendengar nama Bubun, Guntur cs pun mengurungkan niat mereka. Alih-alih menarik iuran, mereka justru membeli kopi ke Agus dan Yayat. 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya