PARIS - Lisa BLACKPINK baru-baru ini menghadiri sejumlah acara konser seperti Gala des Pièces Jaunes dan Yellow Pieces di Paris, Prancis. Terbaru, pelantun Money itu membagikan sejumlah potretnya selama di Paris termasuk pose dirinya bersama penyanyi Hollywood, Rihanna.
Momen itu dibagikan Lisa di akun Instagram pribadinya, @lalalalisa_m. Lisa mengunggah tujuh foto sekaligus termasuk potret kecenya bersama pelantun Umbrella itu.
Rekan Jennie, Jisoo dan Rose ini tak menuliskan keterangan apa pun dalam unggahannya, Senin (29/1/2024). Meski begitu, Lisa terlihat begitu menawan termasuk saat bersanding dengan Rihanna.
Terlihat Lisa tampil memukau dengan stelan bernuansa broken white yang lembut dengan paduan handbag berwarna merah yang memberi sentuhan warna pada penampilannya.
Di sebelahnya, sosok Rihanna tak kalau mempesona dengan atasan berbahan leather hitam dengan bawahan senada. Rihanna dan Lisa pun tersenyum bersama dan memancarkan kebahagiaanya di wajah mereka.
Reuni Lisa dan Rihanna terjadi setelah mereka menghadiri konser Yellow Pieces baru-baru ini di Paris, di mana Lisa dan grup K-pop Stray Kids tampil.
Postingan Lisa BLACKPINK bersama Rihanna ini pun telah menghasilkan hampir 3 juta likes di Instagram, dengan lebih dari 25 ribu komentar.