JAKARTA - Rapper Young Lex menjadi salah satu musisi memeriahkan konser rakyat, Bongkar di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu (9/12/2023). Young Lex membawakan sejumlah lagu hitsnya dan membakar semangat penonton.
Tampil pada pukul 17.10 WIB, Young Lex membuka penampilannya dengan lagu Nyeselkan. Sebelum memulai penampilannya, rapper bertato ini memberikan orasi soal korupsi yang perlu diberantas.
“Korupsi enggak cuma uang doang. Tapi juga ada yang korupsi waktu, man,” kata Young Lex.
Orasi Young Lex ini diiringi seruan penonton. Mereka ikut setuju dengan apa yang diucapkan rapper ini.