JAKARTA - Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar dikabarkan memiliki hubungan lebih dari sekedar teman.
Netizen banyak yang mendukung dan menjodoh-jodohkan keduanya. Kabar kedekatannya itupun sudah sampai ke telinga sang ibu sambung, Angelina Sondakh.
Angelina Sondakh mengungkapkan bahwa sang putri menunjukkan perubahan besar usai dekat dengan adik Atta Halilintar tersebut.
"Aaliyah banyak berubah dari sisi ibadahnya, saya salut banget. Aaliyah tuh makin rajin tahajud, rajin salatnya alhamdulillah, rajin mengajinya, Ya Allah," ujar Angelina Sondakh di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (1/9/2023).
Melihat perubahan sang putri, Angelina Sondakh lantas merasa apabila Thariq Halilintar adalah pria yang baik.
"Berarti pria yang sedang dekat dengannya membawa perubahan baik," tambah Angelina Sondakh.
Sehingga, mantan istri Adjie Massaid tidak mempermasalahkan jika Aaliyah Massaid menjalin hubungan dengan Thariq Halilintar.
Namun, Angelina Sondakh tidak ingin menaruh banyak harapan dan menyerahkan soal kisah asmara sang putri kepada Tuhan.
"Kalau jodoh, pasti di tangan Allah. Orang tua si T (Thariq Halilintar) ini juga baik dari keluarga sakinah mawadah warahmah," pungkas Angelina Sondakh.
BACA JUGA: