"Aku harus merusak kebahagiaan, tetapi aku berjanji akan memperbaikinya untuk kalian. Terutama untuk ibu kalian. Aku akan perbaiki," ungkap Rendy.
Diketahui, rumah tangga mereka goyah setelah Rendy dituding berselingkuh dengan seorang aktris. Bahkan, Lady Nayoan berani menunjukkan bukti-bukti perselingkuhan sang suami lewat media sosial.
Imbasnya, Lady Nayoan mendaftarkan gugatan cerai secara e-court dengan diwakili oleh sang kuasa hukum, Timoty Ezra Simanjuntak. Gugatannya terdaftar pada hari ini, Senin, 10 Juli 2023 dengan nomor perkara 314 PDTG/2023/PN BEKASI.
(ltb)