Sementara itu, Verrell pun mengaku tak mau melakukan lasik untuk menghilangkan minus di matanya. Lucunya, ia takut untuk menjalani lasik lantaran menonton film Final Destination.
"Pakai kontaks lens aku pernah sekali, nggak bisa nyopotnya jadi aku panik. Ya sudahlah daripada stress tiap hari, nggak pake," jelasnya.
"Nah kalau lasik, karena nonton Final Destination, aku takut ada adegan dia meninggal gara-gara kena laser," bebernya.
Sebagaimana diketahui, Verrell Bramasta lebih memilih menggunakan kacamata dibandingkan melakukan lasik ataupun memakai lensa kontak.
(van)