JAKARTA- Adipati Dolken dan Della Dartyan kembali dipasangkan dalam film terbaru Akhirat: A Love Story. Diketahui mereka sempat beradu akting dalam film Love For Sale 2 pada 2019.
Menjadi pasangan kekasih dalam film, Adipati dan Della pun harus melakoni adegan romantis, termasuk berciuman. Terkait hal tersebut, sang aktor pun mengaku bersyukur memiliki istri seperti Canti Tachri.
BACA JUGA:
- Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama Liburan, Netizen: Saka Bakal Punya Adik Nih
- Atta Halilintar Ingin Lelang Mobil Pertama demi Para Penghafal Alquran
Pasalnya Canti tidak masalah terkait adegan romantis sang suami di film. Terlebih dia selalu mendukung dan mengerti akan pekerjaan suaminya yang merupakan seorang aktor
“Dia seratus persen mendukung gue, apapun yang gue kerjakan, dia dukung,” kata Adipati Dolken saat ditemui awak media usai konferensi pers ‘Akhirat: A Love Story’ di Gandaria City, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, 19 November kemarin.
Aktor 30 tahun ini mengatakan, sang istri pun tak ada protes apapun terkait adegan ciumannya dengan Della. “Enggak (komentar) sih,” imbuhnya.
Sementara itu, Adipati dan Della sendiri memang sudah lama kenal, bahkan sebelum keduanya membintangi Love for Sale 2. Mereka bahkan mengaku sudah bersahabat sejak enam tahun silam.
“Kita udah kenal satu sama lain itu mungkin enam tahunan, jadi sudah tahu satu sama lain,” kata Adipati.
(nit)