SEOUL - Vincenzo merampungkan penayangannya saat episode pamungkas tayang pada akhir 2 Mei 2021. Sebagai tokoh utama serial hits Netflix tersebut, Song Joong Ki menjawab kemungkinan adanya season 2 drama mafia ini.
"Tidak ada diskusi soal season 2. Sama sekali tidak ada," jawab Song Joong Ki seperti dilansir Soompi, Selasa (4/5/2021).
Song Joong Ki bersyukur karena banyak penonton yang menikmati Vincenzo hingga menginginkan season lanjutan. Namun, mantan suami Song Hye Kyo itu tak ingin memberikan harapan palsu.
"Aku berterima kasih karena tampaknya banyak sekali orang yang menginginkan season 2. Tapi sepertinya tidak akan ada pembicaraan internal membahas season 2 di masa depan," lanjutnya.
Baca Juga:
- The Penthouse 2 Pecahkan Rekor Rating, Performa Vincenzo Turun Tipis
- Sempat Tertunda, Song Joong Ki Dikabarkan Lanjut Syuting ke Kolombia
Ditanya soal rencana ke depan setelah merampungkan Vincenzo, Song Joong Ki menyinggung penggarapan film terbarunya, Bogota. Ia masih menunggu kapan akan melanjutkan syuting yang tertunda akibat COVID-19.
"Aku belum memutuskan proyek berikutnya. Bogota, yang harus ditunda karena COVID-19, sepertinya akan syuting di Korea mulai bulan ini," papar Song Joong Ki.
"Karena aku tidak bisa pergi ke Kolombia, aku akan menunggu apa yang akan dilakukan tim produksi dengan menggunakan teknologi. Produser dan investor pasti sedih karena (Bogota) ini dihentikan sementara di masa sulit begini, tapi akau akan menyelesaikannya sebaik mungkin sebagai aktor utama," janji sang aktor.
(LID)