JAKARTA - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea, memang dikenal cukup akrab dengan orang-orang dari berbagai kalangan. Bukan hanya dari kalangan artis dan pebisnis, suami dari Agustianne Marbun itu juga cukup dekat dengan para Menteri.
Salah satu yang dekat dengannya ialah Menteri Pertanian, Syahrul Yasin. Syahrul bahkan terlihat menyambangi Kopi Joni, Kelapa Gading, Jakarta Utara, untuk bertemu dan berbincang bersama Hotman.
Baca Juga:
Hotman Paris Dapat Vaksin Covid-19, Dirut RSUD Koja : Untuk Meyakinkan Masyarakat
Hotman Paris Jalani Vaksinasi Covid-19, Nakes Rebutan Foto Bersama
Dalam sebuah video di akun Instagramnya, Syahrul sempat memuji sosok Hotman yang dianggapnya kerap berbicara dengan logika serta nalar. Disamping itu, ia juga sempat menanyakan rahasia mengapa Hotman kerap didekati banyak wanita.
"Bang Hotman ini selalu bicara dengan logikanya, dengan nalar, dan tidak membohongi akal sehatnya. Itu yang aku tahu dari beliau, kelebihan beliau," ungkap Syahrul Yasin.
"Tapi ada kelebihan yang perlu saya tahu, kenapa sih banyak banget perempuan yang datang ke sini. Apa sih rahasianya?," tanyanya.
Mendengar pertanyaan dari Menteri Pertanian, Hotman sontak melonggarkan masker yang dikenakannya dan membeberkan cara bisa didekati banyak wanita. Menurut pria 61 tahun tersebut, ada tiga resep jitu untuk membuat seorang pria bisa didekati banyak wanita.
"Yang pertama adalah kharisma. Wanita itu suka laki-laki berkharisma. Kedua tentunya kantong lu harus tebal, harus sukses. Wanita tidak mau sama bokek," ungkap Hotman dalam video tersebut.
"Yang ketiga, cewek kalau datang ke Kopi Joni, kalau ngevlog atau TikTok naik dia punya followers. Gitu jawabannya pak Menteri," tandasnya.
(LID)