JAKARTA - Pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny membuktikan bahwa hubungan asmara mereka bukanlah settingan. Tepat hari ini, Minggu (24/1/2021), keduanya diketahui akan menggelar acara lamaran, sebelum akhirnya memutuskan menikah pada 21 Februari 2021.
Jelang prosesi lamaran yang akan berlangsung sore hari nanti, dan diselenggarakan secara live di salah satu akun Youtube, Vicky tampaknya cukup deg-degan menanti momen lamarannya dengan mantan istri Deddy Corbuzier tersebut. Bahkan, ia sempat mengaku sulit tidur dalam unggahan foto terbarunya yang menampilkan dekorasi lamaran bernuansa serba putih tersebut.
Baca Juga:
Vicky Prasetyo Siap Lamar Kalina Octaranny Akhir Januari Nanti
Hasil Tes Swabnya Berbeda Dalam Sehari, Ini Penjelasan Vicky Prasetyo