JAKARTA - Meski mengalami cedera lutut hingga demam, Atta Halilintar enggan memeriksakan diri ke rumah sakit. Ia memilih untuk memanggil dokter ke rumahnya.
Aurel Hermansyah yang kini tengah berada di Bali pun merasa cemas. Ia lantas mengomeli kekasihnya itu lantaran menunda perawatan tenaga medis.
"Kamu tuh lagian kenapa enggak mau ke dokter coba?" tutur Aurel saat video call dengan kekasihnya, seperti dikutip dari saluran YouTube Atta Halilintar, Kamis (5/10/2020).
"Nanti panas kamu enggak turun-turun, malah enggak bisa kemana-mana. Kamu juga kan enggak bisa makan, paling enggak diinfus dulu deh dua jam, biar enggak lemas," katanya lagi.
Baca Juga:
- Atta Halilintar Sakit, Aurel Hermansyah Berikan Perhatian
- Didepak Shah Rukh Khan dari 5 Film, Aishwarya Rai: Aku Sakit Hati