Mantan Suami Tuntut Gana-Gini, Jenita Janet Merasa Diperas

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Rabu 21 Oktober 2020 02:06 WIB
Jenita Janet (Foto: IG Jenita Janet)
Share :

JAKARTA - Jenita Janet masih kecewa dengan langkah mantan suaminya, Alief Hedy Nurmaulid yang menuntut harta gana-gini. Janet bahkan merasa seperti diperas.

"Berarti selama menikah kemarin saya kayak dicambuk buat kerja ke sana sini cuma untuk dia dapat gana-gini," ungkapnya di kawasan Tendean, Jakarta.

Baca Juga:

5 Bulan Menjanda, Jenita Janet Siap Nikahi Danu Sofyan

Bermula dari Bisnis Wig, Jenita Janet Tercantol Danu Sofwan


Bukan tanpa alasan Jenita Janet mengutarakan kekecewaannya terhadap mantan suami. Janet mengklaim bahwa semua aset yang dituntut Alief merupakan hasil jerih payahnya sendiri.

"Kalau gana-gini tuh kan tabungan suami sama istri digabung, nah ini saya beli pakai uang saya sendiri," kata sang pedangdut.

Ditambah lagi, Jenita Janet juga merasa tidak pernah menyusahkan Alief saat masih berumah tangga. Sehingga Janet terpikir untuk mempolisikan sang mantan suami demi melindungi haknya.

"Dari dulu aku terbiasa enggak minta ke suami. Saya tahu diri. Kemarin cerai saja saya enggak minta apapun," ujar dia.

Alief Hedy Nurmaulid menggugat sejumlah aset milik Jenita Janet yang dianggap sebagai harta gana-gini pasca resmi bercerai. Menurut versi Alief, pihaknya masih punya andil dalam pengadaan aset yang dia tuntut.

Jenita Janet dan Alief Hedy Nurmaulid resmi bercerai pada 17 Maret 2020. Permohonan cerai Janet kala itu dikabulkan Pengadilan Agama Bekasi.

 

(aln)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya