NCT 2020 Ungkap Detail Lagu Sub Unit di Album Resonance Pt. 1

Pradita Ananda, Jurnalis
Senin 05 Oktober 2020 17:03 WIB
NCT (Foto: Naver x Dispatch)
Share :

SEOUL - NCT 2020 terus merilis berbagai detail dan teaser jelang peluncuran albumnya. Usai merilis lengkap foto-foto teaser dari 23 personel untuk album Resonance Pt. 1 pekan lalu, NCT kembali memberi sedikit bocoran tentang seperti apa gambaran album tersebut.

Kali ini detail lebih lanjut yang diungkapkan NCT ialah seputar lagu yang dibawakan oleh berbagai sub-unit yang terdapat dalam NCT 2020.

Mengutip Allkpop, Senin (5/10/2020), album Resonance Pt. 1 juga akan memasukkan tiga lagu tambahan. Pertama yakni lagu milik NCT 127, yakni Music, Dance, disusul oleh Déjà Vu Ship dari NCT Dream, serta Nectar milik WayV.

Baca Juga:

NCT 2020 Rilis Foto Teaser Terbaru Resonance

2 Tahun Belajar Islam, Celine Evangelista Bangun Komunitas Pengajian

Diambil dari unit berbeda di NCT, tiga lagu tersebut hadir dengan konsep unik berbeda dari satu sama lain. Music, Dance dari NCT 127 disebut sebagai lagu upbeat dengan unsur Afrobeat yang mengisahkan cerita tentang dunia NCT yang terhubung melalui musik dan tarian.

Sedangkan Déjà Vu Ship adalah lagu hip-hop yang enerjik, memperlihatkan semangat menggelora 7 personel NCT Dream. Sementara Nectar merupakan lagu bergenre hip-hop yang intens dengan lantunan suara drum.

Para penggemar NCT atau dikenal dengan sebutan NCTzen, bisa menyaksikan aksi panggung dan menikmati comeback pertama NCT dengan 23 personel lewat album terbaru NCT 2020 : Resonance Pt. 1 ini pada 12 Oktober 2020.

(LID)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya