SEOUL - Drama romansa cinta remaja, More Than Friends merilis video teaser pertama mereka. Teaser memperlihatkan awal hubungan Shin Ye Eun dan Ong Seong Wu.
Di More Than Friends, Shin Ye Eun berperan sebagai Kyung Woo Yeon. Sementara Ong Seong Wu menghidupkan karakter Lee Soo, pria yang dicintai Kyung Woo Yeon selama satu dekade..
Awal teaser memperlihatkan Kyung Woo Yeon yang menangis setelah diputus oleh kekasihnya. Dalam narasinya, Kyung Woo Yeon terdengar membahas tentang kutukan yang membuatnya tak akan dicintai siapapun, kecuali satu orang.
Adegan lantas berganti memperlihatkan interaksi Kyung Woo Yeon dan Lee Soo remaja di sekolah. Ada pula adegan saat Natal, ketika Lee Soo memberikan boneka pada teman sekolahnya itu.
Baca Juga:
- Ong Seong Wu & Shin Ye Eun Terjebak Friendzone dalam More Than Friends
- Selamat, Ammar Zoni dan Irish Bella Sambut Kelahiran Buah Hati
Di bagian akhir, Kyung Woo Yeon terlihat berlarian di bandara. Lee Soo berdiri di hadapannya dengan wajah tersenyum sembari membawa koper.
"Meskipun kau di belahan bumi lain, aku tidak apa-apa. Meski kita dipisahkan perbedaan waktu 12 jam, aku bisa menerimanya. Meskipun bertahun-tahun, aku percaya aku akan bisa menunggumu," kata Kyung Woo Yeon, seperti dilansir Soompi, Jumat (18/9/2020).
Tak hanya tentang cinta dalam persahabatan, akan muncul juga orang ke-3 yang makin mempersulit asmara Kyung Woo Yeon dan Lee Soo di More Than Friends. Kisah lengkapnya akan tayang mulai 18 September mendatang.
(LID)