Mutia Ayu dan Tompi Beri Penghormatan Terakhir untuk Glenn Fredly

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Kamis 09 April 2020 12:11 WIB
Glenn Fredly dan Mutia Ayu (Foto: Instagram Glenn Fredly)
Share :

JAKARTA - Musisi Glenn Fredly diketahui meninggal dunia pada Rabu, 8 April 2020 sekira pukul 18.57 WIB di Rumah Sakit Setia Mitra, Jakarta Selatan. Penyakit meningitis yang ia derita, diketahui menjadi pemicu kepergian dari pria berusia 44 tahun tersebut.

Sebelum dimakamkan pada siang hari ini, di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, pihak keluarga diketahui terlebih dahulu menggelar prosesi ibadah pelepasan pelantun Sedih Tak Berujung tersebut di GPIB Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Sekitar pukul 11.00 WIB, proses ibadah pelepasan jenazah Glenn diketahui mulai berlangsung dan direkam secara live melalui akun Instagram @bumientertainment.

Baca Juga:

Prestasi Glenn Fredly, AMI Awards hingga Penghargaan dari Luar Negeri

 KontraS: Glenn Freddly Musisi yang Berpihak pada Kemanusian dan HAM


Dalam prosesi tersebut, terlihat salah satu rekan Glenn, yakni Tompi, sempat memberikan penghormatan terakhir sekaligus mengenang sosok sahabatnya. Ia bahkan mengungkap bahwa di akhir hidupnya, Glenn sama sekali tak ingin ada orang yang tahu mengenai penyakit yang ia idap.

"Sejak semalam saya mencari tahu apa yang salah. Dia itu terlalu baik. Selalu memikirkan orang lain dulu dibanding dirinya," tutur Tompi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya