Nagita Slavina Bikin Kejutan di Konser Rossa

Lintang Tribuana, Jurnalis
Minggu 06 Oktober 2019 03:01 WIB
Nagita Slavina (Foto: Lintang/Okezone)
Share :

JAKARTA - Rossa menghadirkan kejutan dalam konsernya Tegar 2.0. Tiba-tiba saja Nagita Slavina tampil usai Rossa membawakan lagu Aku Bukan Untukmu.

"Selamat malam semuanya," sapa Nagita Slavina kepada penonton yang telah hadir di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Selatan.

Baca Juga:

Nagita Slavina Terima Tawaran Nyanyi di Konser Rossa

Disudutkan Bebby Fey, Atta Halilintar Dapat Pesan dari Rossa


Penonton langsung terkejut dan tampak mengelukan nama istri Raffi Ahmad itu. Ia pun mulai melantunkan lagu Nada Nada Cinta milik Rossa.

Penonton langsung berteriak histeris saat mendengar suara merdu Nagita tersebut. Kemudian ia bertanya kepada penonton

"Itu (Nada Nada Cinta) lagu saat jatuh cinta, siapa disini pernah patah hati?" tanya Nagita.

Ibunda Rafathar itu pun mulai berkisah tentang kisah patah hatinya saat remaja. "Nangis di bawah bantal, terus kalau ketahuan mama malu. Jadi aku masuk kamar mandi, dikunci terus nyalain shower," kenang Nagita.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya