JAKARTA - Keberadaan makhluk astral yang mengganggu kehidupan Ruben Onsu selama ini coba diungkap oleh Ki Haryo Tali Jiwo dan tiga rekannya. Hal itu terungkap dalam video Haryo Tali Jiwo Islamkan Jin Pengganggu Ruben Onsu yang diunggah ke channel YouTube Terapis Jalanan, pada 31 Juli 2019.
Dia menyebut, makhluk tersebut menyerupai kera merah dan seorang pria tua. Kedua makhluk itu, menurutnya, sengaja ‘diutus’ seseorang untuk mengganggu Ruben dan keluarganya. Orang itu, menurut sang paranormal, merasa iri pada kesuksesan karier dan bisnis bapak dua anak itu.
Baca juga: Ruben Onsu Akui Punya Banyak Kesamaan dengan Anak Angkatnya
Setelah mengetahui motif di balik serangan gaib tersebut, Ki Haryo mencoba menyingkirkan pengaruh jahat tersebut menggunakan teknik mirroring. Cara ini dilakukan dengan ‘memindahkan’ makhluk gaib tersebut ke dalam ‘mediator’.
Dalam hal ini, mediator yang digunakan Ki Haryo adalah tubuh salah satu rekannya, Ki Ronggo. “Dengan teknik mirroring ini, maka saya seolah-olah berinteraksi dengan Ruben Onsu,” ujarnya.