JAKARTA - Sekelumit cerita mistis datang dari Luna Maya saat melakoni syuting film Suzzanna: Beranak Dalam Kubur. Cerita awal dimulai dari tangis makhluk astral yang terdengar di sela proses pengambilan gambar.
Baca Juga: Selain Horor, Suzzanna Pernah Bintangi Film Drama hingga Beradegan Panas
“Banyak sih kejadian yang lucu-lucu banyak. Kayak di lokasi shooting itu ada yang lagi akting tiba-tiba kok ada suara nangis. Pas didengerin itu, oh iya ada beneran,” ungkap Luna Maya.
Hingga puncaknya, sejumlah kru film menjadi saksi akan kehadiran Suzzanna di lokasi shooting. Menurut cerita yang Luna dapat, sosok yang diduga sebagai arwah Suzzanna berada tepat di belakangnya.
“Adegan di publik, ada beberapa kru yang sensitif bilang melihat bayangan Bunda (Suzzanna) di belakang Luna,” kisah sang aktris yang pada film tersebut memerankan sosok Suzzanna.
Meski terdengar menakutkan, Luna Maya justru menyambut positif kedatangan arwah Suzzanna. Menurut Luna, keberadaan arwah Suzzanna di lokasi shooting justru memberikan energi tersendiri.
“Kalau ada di sisi saya, dia memberikan energinya ke kita. Dari pada takut dan ganggu shooting, ngapain. Mendingan syukurin saja. Kalau bisa membuat suasana jadi lebih mistis enggak apa-apa,” tuturnya.