Totalitas dan Kesederhanaan, Jadi Image Anggun Berkarier

Agregasi Sindonews.com, Jurnalis
Sabtu 30 Maret 2019 07:01 WIB
Anggun (Foto: Instagram)
Share :

Dengan dimanajeri ibunya, Anggun kemudian mulai tampil di panggung. Pada usia sembilan tahun, Anggun mulai menciptakan lagu-lagunya sendiri dan mulai merekam album anak-anak. Saat menginjak usia 12 tahun, Anggun meluncurkan album rock pertamanya berjudul “Dunia Aku Punya “ pada 1986.

Album tersebut diproduseri oleh gitaris terkenal Indonesia, Ian Antono. Nama Anggun mulai populer ketika pada 1989 merilis single berjudul Mimpi. Menurut majalah Rolling Stone, Mimpi merupakan salah satu dari “150 Lagu Indonesia Terbaik Sepanjang Masa”.

Popularitas Anggun terus melejit dengan dirilisnya sederet single seperti Tua-Tua Keladi dan Takut. Pada usianya yang masih belia, Anggun telah berhasil melejit sebagai salah satu penyanyi rock paling sukses pada awal 1990-an.

Pada tahun 1994 Anggun meninggalkan Indonesia untuk mewujudkan impiannya menjadi artis bertaraf internasional. Bersama Michel Georgea, Anggun menetap di London, Inggris selama setahun, untuk memulai kariernya lagi dari nol.

Dia rajin mengirim demo rekaman ke berbagai studio di Inggris dan juga pergi ke klub-klub untuk memperkenalkan dirinya sebagai penyanyi. Biaya hidup yang tinggi di London membuat uang Anggun habis sedikit demi sedikit.

“Saya pun harus menerima kekecewaan berbulan-bulan kemudian karena demo rekaman saya tidak mendapat respons positif,” ujar Anggun. Anggun akhirnya berada pada kesimpulan bahwa saat itu tren musik di Inggris adalah grup penyanyi perempuan seperti Spice Girls.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya