Sebagai seorang penyuka anime, Sherina pun memberikan keterangan yang berbau kartun Jepang tersebut. Sherina mengatakan bahwa ia sedang berada di lautan misterius yang diceritakan dalam serial animasi One Piece.
“All Blue, Vin Smok Sanji (tokoh dalam kartun One Piece),” tulis Sherina dalam unggahan di Instagram, Kamis (27/9/2018).
Unggahan Sherina kemudian dibanjiri oleh komentar para warganet. Sebagian besar dari mereka memuji kecantikan wajah serta prestasi yang diraihnya sejak kecil.
Rupanya tak hanya para penggemarnya, namun penyanyi sekelas Afgan Syahreza pun ikut memuji mantan kekasih Raditya Dika ini.
“Cantique,” tulis Afgan dalam kolom komentar.