Bikin Baper, Al Ghazali Kembali Satukan Maia dan Ahmad Dhani

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Sabtu 01 September 2018 13:20 WIB
Ahmad Dhani, Maia dan ketiga anaknya (foto: Instagram)
Share :

Dalam video berdurasi singkat yang beredar di dunia maya, Al bisa dikatakan sama dengan apa yang dilakukan oleh Hanifan, seorang atlet pencak silat di ajang Asian Games 2018. Kala itu Hanifan diketahui memeluk serta kedua calon Presiden yang akan bertarung pada Pemilu 2019 mendatang, Jokowi dan Prabowo.

Apa yang dilakukan Al tersebut tentu cukup membuat para undangan berteriak. Bahkan kekasih Al sempat menuliskan rasa bahagianya lantaran melihat keharmonisan keluarga sang pacar di akun Instagram Storiesnya.

"Gemeshhh," kata Alyssa Daguise.

Usai merayakan momen indah itu, Al, El dan Dul pun mengunggah momen spesial itu di Instagram masing-masing. Bahkan El menyebut fotonya lengkap bersama ayah bunda merupakan selfie terbaik di tahun 2018.

(aln)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya