5 Bulan Pasca-Melahirkan, Kylie Jenner Hamil Lagi?

Chyntia Sami Bhayangkara, Jurnalis
Kamis 19 Juli 2018 07:34 WIB
Kylie Jenner
Share :

LOS ANGELES – Meski baru berselang 5 bulan pasca-kelahiran anak pertamanya, Stormi Webster, Kylie Jenner dikabarkan telah kembali mengandung anak keduanya dengan sang kekasih, Travis Scott.

Kabar mengejutkan tersebut datang dari salah satu sumber terdekat dengan Kylie. Beberapa gerak-gerik Kylie seperti mengisyaratkan bahwa saat ini ia sudah kembali mengandung buah cintanya dengan Travis.

“Dia (Kylie) mengaku kepada teman-temannya sedang berusaha untuk hamil lagi beberapa bulan setelah Stormi lahir,” ujar salah seorang sumber terdekat seperti dilansir dari Life & Style Magazine, Kamis (19/7/2018).

 

“Kylie mengatakan bahwa ia ingin putrinya memiliki saudara untuk bermain lebih cepat dan sekarang semua orang sudah berbicara tentang bagaimana dia sudah menunjukkan tanda-tanda kehamilan!,” ujar sumber tersebut.

Kecurigaan teman-teman Kylie yang menduga wanita berusia 20 tahun itu sudah berbadan dua lagi berawal dari makanan yang dimakan Kylie. Kylie mulai kembali menginginkan camilannya semasa hamil, yakni donat.

Selain itu, Kylie juga menjadi lebih emosional dan juga menghilangkan semua filler di bibirnya. Menghilangkan filler di bibir memang banyak disarankan oleh dokter selama masa kehamilan.

Baca juga: Soal Pernikahan, Baim Wong: Laki-Laki Jangan Takut Umur

“Dia telah mengisyaratkan bahwa ia dan Travis memiliki rahasia besar untuk diungkapkan,” ungkap sumber lain.

Bahkan beberapa perilaku Travis juga seperti menunjukkan sesuatu yang menarik. “Dia sering terlihat menempatkan tangannya di perut Kylie lagi,” ungkap salah seorang sumber.

Bisa mengandung dan melahirkan memang menjadi pengalaman tak terlupakan bagi Kylie. Keputusan untuk hamil selang beberapa bulan berpacaran telah mengikat Kylie dan Travis dalam ikatan yang semakin kuat.

“Kylie dan Travis semakin akrab. Dia yakin dengan memiliki anak lagi akan membawa mereka semakin lebih dekat,” kata sumber itu.

 

Kylie dan Travis menyambut kelahiran putri pertama mereka yang diberi nama Stormi Webster pada 1 Februari 2018. Bintang dalam serial The Keeping Up With The Kardashians itu memang menyembunyikan kehamilannya hingga beberapa hari pasca-melahirkan.

Meski telah memiliki anak, tubuh Kylie mampu berubah cepat kembali seperti awal layaknya belum memiliki anak. Tak hanya itu, ia pun tetap menyibukkan diri dengan mengelola bisnis Kylie Cosmetics yang membuatnya menjadi billionair muda.

(ade)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya