Ia menuturkan saat itu mendaftarkan diri sebagai calon jamaah umroh dan berangkat pada tanggal 30 Desember 2015 hingga 7 Januari 2016 sebagai jemaah reguler.
"Kurang lebih sembilan hari, pada sesi pertama saya membayar sebanyak Rp34.500.000 kepada pihak First Travel," tuturnya.
Lebih lanjut Vicky mengungkapkan bahwa dirinya melanjutkan ibadah umrah yang kedua dengan menggunakan agen yang sama pada bulan maret 2017. Namun ia menegaskan umroh yang kedua yang tidak di pungut bayaran sepeser pun kepada pihak First Travel.
"Saya diminta untuk membantu Aniesa bertemu dengan para jemaah lainnya untuk mengumpulkan berbagai testimoni bersama tim dokumentasi dari First Travel. Kebetulan Ibu Aniesa juga mau berangkat. Jadi saya membantu melakukan blusukan ke jemaah di Tanah Suci, foto bersama dengan jemaah, membuat video testimoni," ungkap Vicky.
(aln)