SEOUL - Kabar mengejutkan putus cinta antara Lee Min Ho dan Suzy Bae sampai saat ini masih menjadi misteri, meski manajemen kedua belah pihak sudah turun tangan.
- Baca juga: Duh, Lee Kwang Soo Tak Bisa Berkencan karena Yoo Jae Suk, Kenapa?
Banyak orang yang menyayangkan berakhirnya kisah cinta pasangan yang sudah berjalan hampir tiga tahun tersebut. Sebelumnya, kisah cinta Min Ho dan Suzy banyak menuai pujian dari fans yang bahagia ketika mereka mengungkapkan diri telah menjadi sepasang kekasih pada Maret 2015.
Bahkan, dalam berbagai wawancara baik Min Ho dan Suzy sama-sama tak malu untuk saling memuji.
Min Ho bahkan menyebut Suzy adalah tipe ideal untuknya. Aktor itu sering mengatakan, tipe kekasih idealnya adalah gadis mungil berkulit cerah, yang sangat menggambarkan Suzy.
Suzy juga pernah menyebutkan tipe pria ideal dambaannya dan lebih spesifik tentang Min Ho dalam sejumlah wawancara. Dia pun tak malu menyebutkan apa yang membuatnya jatuh cinta pada Min Ho.