Ruben Onsu Terkesima dengan Kesederhanaan Undangan Pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution

Sarah Hutagaol, Jurnalis
Jum'at 03 November 2017 19:37 WIB
Ruben Onsu (foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Mendapatkan undangan pernikahan Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution, Ruben Onsu sempat tidak percaya. Terlalu kaget dan bercampur bahagia, ia pun mengungkapkan perasaannya saat itu sama seperti menerima undian.

"'Dari siapa?' 'Anaknya Pak Jokowi", 'hah?'. Kayak terima undian gitu. Senang lah, soalnya kan kemarin-kemarin di suatu acara sudah minta testi ucapan-ucapan, eh tiba-tiba sorenya dapat undangan," cerita Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (3/11/2017).

(Baca Juga: Usai Melahirkan, Olla Ramlan dan Aufar Hutapea Belum Siapkan Nama)

Suami Sarwendah tersebut pun memuji kesederhanaan undangan pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution. Di dalamnya, Ruben menyebutkan bahwa Joko Widodo tak menuliskan jabatan sebagai seorang Presiden.

Melihat undangan tersebut, bapak satu anak tersebut sangat salut dan bangga. Dari kesederhanaan undangan, Ruben mengaku banyak memetik sebuah pelajaran.

(Baca Juga: Wulan Guritno Ungkap Baim Wong Kini Happy Kembali)

"Yang membuat saya bangga bapak Presiden ini undangannya simple dan sederhana sekali, bahkan ditulisan undangannya yang saya posting tidak ada embel-embel Joko Widodo presiden RI, sama kayak oranglain," ungkap Ruben.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya