Spesial, Naif Berikan Kejutan untuk Fans Setia di Synchronize Fest 2017

Revi C. Rantung, Jurnalis
Senin 09 Oktober 2017 01:05 WIB
Naif (Foto: Revi/Okezone)
Share :

JAKARTA - Naif tak ketinggalan hadir dalam memeriahkan Synchronize Fest 2017 pada hari ketiga yang dihelat di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (8/10/2017). David Bayu Cs sukses menghipnotis para penonton dengan tembang hits mereka.

Dimulai dengan lagu Jikalau, Naif langsung menggenjot penonton pada awal penampilannya. Tak ayal Dynamic Stage pun langsung dikerumuni orang.

(Baca Juga:  FOTO: Sederhana dan Hanya Digelar di Rumah, Ulang Tahun Istri Indro Warkop Tetap Romantis)

(Baca Juga:  Usia Sudah 50 Tahun, Kualitas Vokal Ita Purnamasari dan Atiek CB Masih Prima)

Merasa belum puas, Naif kembali mengeluarkan lagu yang berjudul Piknik 72 dimana lagu tersebut ditampilkan pada album The Best of Naif pada 2005 lalu. Dari pantauan Okezone, suara riuh diikuti jogetan penonton menambah meriah Synchronize Fest 2017 hari terakhir.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya