Sutan Simatupang Sedih Lihat Anak Terjatuh saat Asik Bermain

Sarah Hutagaol, Jurnalis
Sabtu 07 Oktober 2017 22:02 WIB
Sutan Simatupang (Foto: Instagram)
Share :

JAKARTA - Sadar mempunyai pekerjaan yang sangat padat dan tentu memiliki waktu yang sedikit untuk bersama keluarga terutama anak, Sutan Simatupang selalu menyempatkan untuk mengajak buah hatinya yang bernama Jonathan bermain-main.

- Baca Juga: Anak Kesepian, Sutan Simatupang Berharap Ditambah Momongan

Seperti yang dilihat pada tayangan Go Spot, RCTI, pemeran Aceng dalam sinetron Dunia Terbalik tersebut mengajak anaknya untuk berlari-lari di sekitar lingkungan tempat tinggalnya.

 

Namun, sayangnya kebahagiaan tersebut harus disudahi karena anaknya yang kini berusia 2 tahun itu jatuh saat sedang asik berlari-lari. Sutan pun memperkirakan kalau putranya jatuh karena sudah lelah bermain.

"Kesan pertama tadi lari-lari, dia jatuh. Ya mungkin dia sudah capek kali ya," ujar Sutan.

Sebelum berlari-lari, pria berdarah Batak ini melihat bahwa sebelumnya Jonathan sudah lelah bermain-main di dalam rumah. Ia pun merasa sangat sedih saat menyaksikan anaknya yang sudah dua kali jatuh.

"Sebelumnya sudah main-main di rumah, sudah capek banget, sudah teriak-teriak ketawa. Mungkin pas jatuh itu dia sudah capek banget. Sampai dua kali lagi Sedih juga ya," ungkapnya.

Sutan melihat tangan anaknya yang luka, dan ia merasakan sangat perih ketika Jonathan hanya bisa menangis tanpa bisa mengatakan rasa sakit pada tangannya yang luka.

- Baca Juga: Dunia Terbalik Sukses, Jadwal Syuting Sutan Simatupang Makin Padat

"Tangannya luka, dan dia anak kecil kan enggam bisa bilang perih, cuma bisa begini-begini doang, dan yang bisa mengerti perihnya kita doang," tutup Sutan.

(edh)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya