YOGYAKARTA - Tiga penampilan terakhir di Festival Show Britama Stage, Prambanan Jazz Festival Sabtu 19 Agustus 2017, memang paling ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Bahkan, ribuan masyarakat diketahui sudah mulai memadati Candi Prambanan sejak pukul 16.00 WIB.
(Baca Juga: Aksi Panggung Yura Yunita Hebohkan Prambanan Jazz Festival)
Penampilan dari Naif, Tulus, hingga Afgan secara berturut-turut nampaknya memang menjadi daya tarik tersendiri bagi penonton. Bahkan jumlah penonton hari ini dan kemarin sangat jauh berbeda, meski sejak awal pagelaran, Prambanan Jazz Festival selalu dipenuhi oleh ribuan penonton.
Tampil dengan mengenakan kemeja putih, slayer merah, serta kacamata, membuat David Bayu, vokalis Naif, mendapatkan cukup banyak teriakan dari para penonton wanita. Bahkan di lagu pertama, pria berusia 40 tahun ini nampak menyanyikan lagu berjudul Piknik, sambil membawa serta gitarnya yang berwarna putih.
(Baca Juga: Rio Febrian Sukses Bikin Penonton Prambanan Jazz Baper)