Comeback, Cindy Bernadette Beralih ke Musik EDM

Alan Pamungkas, Jurnalis
Rabu 08 Februari 2017 21:48 WIB
Cindy Bernadette (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Lama menghilang, Cindy Bernadette kembali hadir ke industri musik Tanah Air. Kali ini, Cindy Bernadette hadir dengan membawa warna baru. Ia hadir dengan genre electronic dance music (EDM).

Bersama dengan DJ Evan's, Cindy yang pernah menjadi juri KDI Star MNCTV ini membawakan musik berjudul Can't Get Enough. Cinta masih menjadi tema besar di single Cindy dan Evan's.

"Lagu ini khusus makna cinta, makanya kita keluarin di bulan Februari sesuai momentum Valentine. Tapi kami sebenarnya enggak ingin di bulan Februari aja ya karena love is all around the year," ujar Cindy di sela-sela pembuatan video klip di kawasan Cipete, Jakarta Selatan.

Ini adalah pintu masuk penampilan perdana Cindy sejak 2012. Meski konsisten mengeluarkan karya tiap tahunnya, bintang iSkul Musikal (RCTI) ini  berharap di lagu Can't Get Enough bisa menjadi hits dan dinikmati pendengar musik Tanah Air. Evan's pun menganggap kolaborasi ini sangat menarik.

"Dari awal kita punya signature sound sendiri sebenarnya yang bikin kita beda dari yang lainnya. Kami tetap mengusung sound tropical dengan nuansa pop dancing tapi kami ngebungkusnya very simple bisa bisa didengar sama penikmat musik di Indonesia," sambung Evan's.

Can't Get Enough sendiri ditulis Cindy ketika berada di Paris. Sedikit banyak kisah hidupnya ada di single ini. Menjadi tema dan cerita untuk disajikan dalam bentuk irama dan nada.

"Jadi ini ekspresi apa yang aku rasakan karena aku enggak bisa ekspresikan ke orang itu, aku enggak romantis orangnya, jadi only in a song," tandasnya.

(aln)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya