Amanda Manopo Kena Bully karena Menghitam

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Rabu 04 Januari 2017 04:04 WIB
Amanda Manopo (Foto: Ist)
Share :

JAKARTA - Amanda Manopo merasa sedikit terganggu dengan penampilan fisiknya saat ini. Terlibat kegiatan shooting outdoor salah satu judul sinetron membuat kulit aktris 17 tahun menghitam lantaran terbakar sinar matahari.

"Kadang kan suka ada fans yang videoin reka ulang adegan di sinetron gitu kan di Instagram, aku suka malas juga lihatnya. Ih jelek banget, sudah hitam, gendut, bantet," ucap Amanda Manopo saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan (3/1/2017).

Mengenai penampilan fisik yang kini tampak menghitam, gadis yang akrab disapa Manda mengaku tidak memiliki jeda waktu yang cukup untuk melakukan perawatan.

"Sudah jarang banget perawatan, apalagi kalau lagi stripping gini. Paling seminggu sekali. Karena enggak ada waktu. Jadi pilih kelarin shooting dulu baru perawatan, biar pas ada calling-an sudah cantik lagi," tuturnya.

Dari situ, Manda mulai mendapat komplain dari keluarga serta beberapa teman dekatnya untuk tetap merawat diri. Bahkan, Manda sampai menjadi korban bullying sang kekasih, Eza Sigit lantaran terlihat lebih hitam.

"Mama yang paling komplain, terus teman. Dikatain hitam juga sama pacar, putihan dia daripada aku," pungkas Manda.

(edh)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya