TANGERANG - Bukan Super Junior namanya kalau tidak memberikan sesuatu yang spesial bagi para Everlasting Friends (ELF - Fans Super Junior). Selain perform dengan group, mereka juga tampil memulau dengan tampil solo.
Hal itu terbukti dalam penampilan solo pertama dibuka dengan Eunhyuk yang menunjukkan kemampuan rappnya. Ada juga Kangin yang tampil solo membawakan lagu Hearbeack.
Tidak mau ketinggalan Kyuhyun juga menunjukkan suara merdunya lewat lagi solonya. Tidak tanggung-tanggung Magnae (member termuda) Super Junior itu membawakan lagi sekaligus yaitu My Thoughts, Your Memories dan juga At Gwanghwamun.
Berbeda dengan member lainnya yang menampilkan sllo mereka membawakan lagi berbahasa Korea. Ryeowook mengejutkan penggemar dengan membawakan lagi Bunga Terakhir milik Bebi Romeo.
Selain kualitas suaranya sudah tidak di ragukan lagi, member dari Sub Group KRY ini juga begitu fasih menyanyikan lagu tersebut dengan penuh penghayatan.
Sontak semua penggemar langsung berteriak histeris dan ikut bernyanyi bersama Ryewoook. Karena antusias fans ini, di akhir lagu Ryeowook tidak lupa mengucapkan rasa terimakasih kepada para penggemar. "Terimakasih," tutup Ryeowook di akhir lagu.
(edi)